Masyarakat Desa Cinandang melangsungkan Pesta Rakyat di lapangan Desa Cinandang, kecamatan Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto Senin, (4/9/2017).
Acara tersebut sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan yang Maha Esa serta memperingati HUT RI Ke-72.
Ratusan warga di 20 RT dari 4 Dusun (Cinandang, Sidobungah, Sidotangi, Gangsir, Sidorembyong) yang berada di Desa Cinandang mengarak gunungan dan maskot kebanggaan masing-masing RT yang sudah dibuat.
Karnaval dan arak-arakan dimulai jam 13.00 WIB yang di awali dengan pembukaan oleh Kepala Desa Cinandang di Balai Desa Cinandang. Arak-arakan maskot dan gunungan yang terbuat dari buah nanas berakhir di sebuah lapangan wilayah setempat yang kemudian disambut oleh tokoh masyarakat dan dilakukan doa bersama.
Seusai doa bersama, ratusan warga langsung berebut gunungan yang terbuat dari buah nanas. Dalam waktu sekejap, buah nanas yang dijadikan gunungan itu ludes dijadikan rebutan ratusan warga. (fan/fajri)